SALE ALERT!
Dark Mode Light Mode

Gandeng Super Grup Filipina SB19, ARUMA Kenalkan Kolaborasi Emosional di Single “MAPA”

Dengan tema lagu yang sedikit berbeda, Aruma berkesempatan membawakan ulang lagu “MAPA” miliki SB19 dalam versi berbahasa Indonesia.
aruma aruma
ARUMA & SB19 (Sony Music Entertainment Indonesia)

Aruma mengusung tema cinta kepada orang tua dalam single terbarunya, “MAPA”. Lagu itu sendiri, merupakan versi daur ulang dari lagu asli yang dinyanyikan oleh SB19.

SB19 sendiri adalah sebuah grup vokal asal Filipina yang beranggotakan Pablo, Josh, Stell, Ken, dan Justin. Lagu “MAPA” veris mereka pertama kali dirilis pada Mei 2021 lalu. 

Aruma di sini tidak hanya sekadar bernyanyi. Namun juga ikut terlibat dalam proses adaptasi liriknya ke Bahasa Indonesia. 

“Kalau selama ini tema lagu-laguku adalah cinta terhadap pasangan, kali ini aku membawakan tema cinta kepada orang tua dengan menyanyikan ulang single milik SB19,” ujar Aruma, dikutip PentasPentas dari info resminya. 

“Tidak hanya itu, aku juga ikut andil dalam proses penulisan ulang liriknya bersama tim dari Sony Music agar maknanya tetap terasa walaupun dibawakan dalam Bahasa Indonesia,” lanjut Aruma antusias.

Ajakan untuk bekerja sama datang dari SB19 sendiri, yang bernaung di bawah label Sony Music Philippines. Aruma menyebutkan bahwa tema lagu yang berbeda kali ini membuatnya langsung tertarik.

Menurutnya, jarang sekali ada kesempatan untuk menyampaikan rasa cinta kepada orang tua melalui media lagu. Ini adalah sebuah bentuk penghargaan terhadap kasih sayang orang tua.

“Aku senang sekali bisa menjadi bagian dari karya yang sedalam ini. Sebenarnya, aku juga sudah lama ingin memiliki karya yang terasa personal dan sehangat ini, tidak disangka kesempatan tersebut datang dalam bentuk kolaborasi antara dua negara ini.”

Setelah menyambut ajakan kolaborasi, Aruma dan tim Sony Music Indonesia pun mulai menyesuaikan liriknya ke Bahasa Indonesia agar terasa mengalir saat dinyanyikan dan tidak kaku. 

“Proses pengerjaannya cukup panjang karena aku butuh waktu mengubah liriknya agar lebih pas, tetap enak saat dinyanyikan dan didengarkan, serta emosi yang ingin disampaikan bisa diterima para pecinta musik lokal,” ucap Aruma lagi menegaskan.

“Aku benar-benar merasa terbantu oleh pihak label dan tim yang terus mendukung selama proses penyesuaian lirik hingga akhirnya siap rilis.”

Dengan tema yang sedikit berbeda dari single-single sebelumnya, Aruma menghadapi tantangan tersendiri. Khususnya dalam menyesuaikan energi antara dirinya dan SB19, agar vokal bisa menyatu dan saling melengkapi.

Tidak hanya itu, lanjut Aruma, ia juga harus menyanyikan lagu tersebut secara jujur sehingga pesannya yang begitu dalam bisa dirasakan oleh semua yang mendengarkan.

“Sisi positifnya, setelah menyanyikan lagu yang bertema universal ini, aku jadi semakin terbuka untuk mengeksplorasi tema-tema yang lebih luas dan menyentuh. Cinta itu tidak hanya soal pasangan, tapi juga bisa ke keluarga, sahabat, bahkan diri sendiri.” 

Sejak 27 Juni 2025 lalu, “MAPA” sudah bisa didengarkan di berbagai platform digital, serta via video musik yang bisa diakses melalui tautan ini. (Indah/PP)

Add a comment Add a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous Post
arya novanda

ARYA NOVANDA dan GUGUN BLUES SHELTER Berkolaborasi di Lagu “Soulless Blues”

You cannot copy content of this page